Mengenal Universitas Baiturrahmah Lewat Unbrah Talk, Lengkap Dengan 6 Episodenya

 
Unbrah talk (unbrah.ac.id)

Masih belum berakhirnya pandemi Covid-19 memaksa kampus swasta memutar strategi dalam mempromosikan institusinya dalam menggaet mahasiswa, seperti yang dilakukan Universitas Baiturrahmah lewat program terbarunya "Unbrah Talk"

Kampus yang lebih didominasi oleh program studi bidang kesehatan tersebut mengusung sistem talkshow berupa dialog interaktif antara satu sama lain melalui platform ZOOM.

Unbrah talent.

Dalam Unbrah Talk ini narasumber dihadirkan ke dalam studio kemudian dilakukan tanya jawab yang dipandu oleh moderator.

Menurut Rektor Unbrah Prof. Dr. Ir.Musliar Kasim, M.S Unbrah Talk ini dilaksanakan selama sembilan episode yang tujuannya untuk mengenalkan Unbrah ke seluruh dunia.

"Bukan semata mengejar masukan mahasiswa baru, Unbrah Talk juga menjadi media pengenalan Unbrah beserta seluk beluknya ke dunia karena menggunakan Youtube sebagai media utamanya," kata Rektor.

Unbrah talk.

Lebih lanjut kata Rektor, dalam kegiatannya Unbrah Talk menghadirkan sejumlah narasumber yang berkompeten dengan tema yang dibuat setiap episode.

"Meski tema dibuat umum, namun di selanya terdapat pemaparan terkait Universitas Baiturrahmah dari kaca mata narasumber," ujarnya.

Selain itu tambah Rektor dalam penayangannya di channel Youtube "Info Unbrah" terdapat video kegiatan yang dilaksanakan Unbrah serta profil kampus.

Unbrah Talk.

Tidak hanya itu sebutnya, dalam setiap episode juga ditampilkan bakat menyanyi dari mahasiswa di Unbrah.

"Pada prinsipnya manfaat dan dampak kegiatan bukan hari ini namun berkepanjangan serta berkelanjutan, syukur-syukur ada manfaat kepada calon mahasiswa," kata Rektor.

Sementara itu Sekretaris Tim Unbrah Talk Yulianita, M.Hum mengatakan Unbrah Talk disusun dengan menggunakan ZOOM untuk memudahkan dialog interaktif dengan narasumber.

Setiap episode juga dibagikan "door prize" bagi pemirsa yang dapat menjawab pertanyaan dari narasumber atau moderator.

Unbrah Talk pakai ZOOM

Kegiatan ini katanya, dilaksanakan dua minggu sekali dan telah dimulai semenjak tanggal 10 April 2021 dan live setiap Sabtu pukul 09.30 WIB hingga 10.30 WIB di Youtube dan ZOOM.

Senada itu Kepala Biro Humas dan Kerja Sama Unbrah Dr. drg. Yulia Rahmad, M.Kes mengatakan kegiatan Unbrah Talk dilaksanakan sebagai strategi promosi Unbrah di tengah penerapan Prokes Pencegahan Covid-19.

"Di studio dilakukan jaga jarak, narasumber satu, talent dan moderator satu, kemudian audience ada di luar studio," sebutnya.

Unbrah Talk.

Menurutnya langkah kampusnya menjadi salah satu terobosan baru dalam dunia perhumasan karena mengemas sebuah acara untuk pengenalan kampus secara keseluruhan hanya melalui sistem dalam jaringan.

"Biasanya talkshow dikemas di dalam suatu ruangan dengan menghadirkan audiens langsung, namun ini terlalu berisiko,"kata dia.

Ke depan katanya, Unbrah juga akan mengemas kegiatan serupa dengan tema yang berbeda.

"Bagi yang ingin mengenal Unbrah dan mengetahui lebih dekat tinggal saksikan tayangan Unbrah Talk di channel Youtube Info Unbrah.


Bagi yang ingin menonton Unbrah Talk dapat menyaksikannya di bawah ini: 

Episode 1


Episode 2


Episode 3


Episode 4


Episode 5


Episode 6







 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel